PD Muhammadiyah Kabupaten Banjar - Persyarikatan Muhammadiyah

 PD Muhammadiyah Kabupaten Banjar
.: Home > Berita > Lazismu dan AMM Kabupaten Banjar Gelar Bagi Takjil di Martapura

Homepage

Lazismu dan AMM Kabupaten Banjar Gelar Bagi Takjil di Martapura

Rabu, 13-05-2019
Dibaca: 436

Banjar.muhammadiiyah.or.id. Martapura. Lembaga Zakat Infaq Sadaqah Muhammadiyah (LAZISMU) dan Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) Kabupaten Banjar (12/05) berbagi takjil di Sekitaran Martapura.

 

Kegiatan ini merupakan bahagian dari Program Ramadhan oleh Lazismu Pusat yang beberapa waktu lalu di lauching. Di Kabupaten Banjar gerakan sosial ini di bantu oleh AMM yakni yang bisa berhadir Ikatan Pelajar Muhammadiyah Kabupaten Banjar dan Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Kabupaten Banjar. Adapun jumlah takjil adalah 100 buah dengan teknis di bagi menjadi beberapa wilayah di mrtapura .

 

Muhammad Ghofar, Ketua Ikatan Pelajar Muhammadiyah Kabupaten Banjar menyampaikan bahwa kegiatan ini semoga mampu menginspirasi banyak pihak.

“Kegiatan ini kami harapkan mampu menginspirasi masyarakat terutam anak muda agar selalu mengingat bahwa di sekitaran kita ada orang yang tidak seberuntung kita untuk bisa menikmati berbuka dengan segala macam makanan,”Ujarnya

 

Senada dengan itu, Ahmad Riyadhie, Pengurus Lazismu mendukung serta menyambut baik terlaksannya kegiatan ini apalagi di motori oleh Angkatan Muda Muhammadiyah yang energik.

“Kami Lazismu Kabupaten Banjar mendukung serta menyambut terlaksananya kegiatan ini karena memang ini merupakan bahagian dari program ramadhan mencerahkan oleh Lazismu Pusat yang di sarankan untuk di laksanakan di daerah – daerah,” tegasnya.

 

Pada kegiatan ini yang menjadi sasaran untuk di berikan takjil adalah masyarakat yang kurang mampu atau pengendara jalan bahkan pekerja di jalan seperti pemulung, Tukang Becak, Sukarelawan Pengatur Lalu Lintas.(Muhammadnashir)


Tags:
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori: Berita Muhamadiyah,



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website