PD Muhammadiyah Kabupaten Banjar - Persyarikatan Muhammadiyah

 PD Muhammadiyah Kabupaten Banjar
.: Home > Berita > Momentum Milad ,PDPM Banjar Adakan Rapat Khusus Mengenai Musywil Pemuda Muhammadiyah

Homepage

Momentum Milad ,PDPM Banjar Adakan Rapat Khusus Mengenai Musywil Pemuda Muhammadiyah

Selasa, 02-05-2023
Dibaca: 147

 

Martapura  - Berlokasi di SMA Muhammadiyah Martapura rapat Pimpinan Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Banjar digelar, yang merupakan hari ini menjadi momentum bersejarah yaitu Pemuda Muhammadiyah genap berusia 91 Tahun. Milad 91 Tahun Pemuda Muhammadiyah dengan tema “Pemuda Hebat Indonesia Berdaulat” Tema yang menggambarkan keinginan kuat Pemuda Muhammadiyah untuk menjadi pribadi yang memiliki kebermanfaatan pada Bangsa dan Negara. (02/05/23/).

 

Firdaus Selaku Wakil Ketua Organisasi menyampaikan dalam forum rapat bahwa dalam momentum bersejarah ini,kita melaksanakan rapat khusus mengenai tindak lanjut dari surat Panitia Pemilih Musywil Pemuda Muhamamadiyah Kalimantan Selatan.

 

Ada beberapa agenda pembahasan fokus utama rapat kali ini yaitu menetapkan dan mengusulkan sebanyak 11 (sebelas) orang calon formatur pada Musywil Pemuda Muhammadiyah mendatang, pembahasan mengenai tindak lanjut penguatan ekonomi  organisasi dengan menetapkan badan usaha untuk dilaksanakan serta sikap politik Pemuda Muhammadiyah khususnya di Kabupaten Banjar tentang pemilu 2024.

 

Pada momen persiapan Musyawarah Wilayah XVI Pemuda Muhammadiyah Kalimantan Selatan pada 23– 25 Juni M 2023 mendatang yang bertempat di Hulu Sungai Utara dengan tema “Pemuda Negarawan Memajukan Banua”. Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Banjar begitu antusias untuk persiapan keberangkatan serta mempersiapkan kader terbaiknya untuk menjadi bagian dari Formatur di Musywil mendatang.

 

 

Hasmi Ridho Selaku Ketua PDPM  Banjar Menyampaikan “ kami bersepakat bahwa mengutus tiga kader terbaik kita (Kab.Banjar) untuk ikut serta menjadi bagian dari bakal calon formatur pada Musywil nanti, dengan harapan sumbangsih pemikiran dan kekuatan kita dari Kabupaten Banjar bisa bermanfaat bagi Pemuda Muhammadiyah Se-Kalimantan Selatan”.

 

Ridho juga menyampaikan “kita harus optimis akan hal ini karena sudah banyak SDM kader asal Kabupaten Banjar menjadi pengurus di Nasional kurang lebih ada 4 orang termasuk sekarang Edi Rukman yang menjadi PP Pemuda Muhamamdiyah, sehingga kita optimis kita bisa berkontribusi untuk memajukan Pemuda Muhammadiyah Kalsel”.

 

Hal lain juga di sampaikan Wakil Ketua Organsiasi “setelah ini kita adakan rakor secepatnya mengumpulkan kurang lebih 11 PC Pemuda Muhammadiyah Se-Kabupaten Banjar dan seluruh PD Pemuda Muhammadiyah Banajr untuk mensuskeskan Musywil Tersebut”.


Tags:
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori:



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website